Senin, 14 November 2016

Blizzard: Warcraft IV Tak Dalam Waktu Dekat

warcraft
World of Warcraft adalah sebuah fenomena, tak ada kata lagi yang lebih tepat untuk menjelaskan game MMORPG racikan Blizzard ini. Eksis selama belasan tahun, ia masih terus mendapatkan update konten yang terus membawa kembali komunitas fanatiknya kembali, terlepas dari popularitas yang memang kian menurun. Namun di benak gamer yang tumbuh besar dan mengenal Warcraft lebih sebagai game strategi, yang juga menjadi basis dari beragam mod keren seperti DOTA bahkan, selalu terbesit pertanyaan apakah kemungkinan untuk sebuah seri terbaru terbuka atau tidak. Blizzard sendiri mengkau tertarik.
Dalam wawancara terbarunya dengan Game Informer, sang CEO sendiri – Mike Morhaime mengemukakan bahwa Blizzard sebenarnya tertarik untuk mengembangkan Warcraft IV. Namun untuk saat ini, judul yang begitu diantisipasi tersebut tak jadi fokus. Mereka lebih memilih untuk menyempurnakan Starcraft 2 dan tentu saja memastikan, game MOBA mereka – Heroes of the Storm juga terus berkembang. Ia mengerti bahwa ketertarikan besar untuk melihat Warcraft IV, namun di mata Blizzard sendiri, ia masih sebuah skenario “masa depan”.
Walaupun mengaku tertarik, Blizzard menyebut Warcraft IV masih terhitung skenario "masa depan" yang tak jadi fokus saat ini.
Walaupun mengaku tertarik, Blizzard menyebut Warcraft IV masih terhitung skenario “masa depan” yang tak jadi fokus saat ini.
Di kesempatan yang sama, Morhaime juga membicarakan perangkat mobile sebagai salah satu pasar potensial yang ingin digarap oleh Blizzard. Ia menyebut bahwa saat ini pasar mobile sendiri masih belum punya game andalan yang pantas menyandang predikat “killer app”, sehingga pasar terbuka  sangat lebar di sana. Apalagi ia menyebut bahwa kini banyak orang yang sudah menggunakan perangkat ponsel pintar yang sebenarnya kuat untuk dimanfaatkan sebagai perangkat gaming portable.

0 komentar:

Posting Komentar