Konsol ini memang sudah rilis, namun karena banyak banget gamer yang minat, Mini NES ini pun cepat laku dan habis di pasaran. Walhasil, banyak juga gamer yang kehabisan stok dan tidak bersuka hati dengan kekecewaan yang mereka hadapi. Yah, semacam gagal nostalgia gitu deh
Sedikit mengenai Classic Mini NES ini, mungkin Kotakers bisa saja memainkan sebaga game NES melalui elumator yang telah tersebar luas di dunia maya. Hanya saja, kesan ketika memainkannya akan sangat berbeda apabila memainkan langsung pada konsol yang benar-benar asli dari Nintendo.
Lebih mengesakna apabila bermain di konsol aslinya, antara lain kesan memegang kontroler kotak khas NES, kehadiran wujud konsol di depan kamu, dan tentu saja fitur baru (save dan pilihan jenis grafis) yang membuat bermain di konsol ini jauh lebih menyenangkan dibandingkan ketika memainkan NES yang dulu.
Berikut daftar game yang ada pada konsol mini NES Classic Edition:
Balloon Fight
Bubble Bobble
Castlevania
Castlevania II: Simon’s Quest
Donkey Kong
Donkey Kong Jr.
Double Dragon II: The Revenge
Dr. Mario
Excitebike
Final Fantasy
Galaga
Ghosts’N Goblins
Gradius
Ice Climber
Kid Icarus
Kirby’s Adventure
Mario Bros.
Mega Man 2
Metroid
Ninja Gaiden
Pac-Man
Punch-Out!! Featuring Mr. Dream
StarTropics
Super C
Super Mario Bros.
Super Mario Bros. 2
Super Mario Bros. 3
Tecmo Bowl
The Legend of Zelda
Zelda II: The Adventure of Link
Namun ada yang kurang dari konsol yang sudah serba digital ini, yaitu tidak perlu lagi menggunakan cartridge, dan gamer tidak perlu meniup cartridge ketika permainan error. Untuk gamer dulu, meniup cartridge NES ketika game error merupakan pengalaman yang menyebalkan, tetapi sekarang malah itu yang bikin kangen. Setuju?
0 komentar:
Posting Komentar